MENGATUR SPASI DAN PARAGRAF DI MICROSOFT WORD 2010

Apa yang dimaksud dengan Spasi dan Paragraf?, untuk lebih lanjut bacalah artikel berikut
Mengatur Jarak Spasi (Line Spacing)
Tidak bisa dipungkiri bahwa dalam mengelola dokumen pengaturan jarak spasi atau Line spacing adalah sangat penting, selain itu jarak pengetikan atau paragraf juga perlu dipelajari. Ini menentukan letak dan kerapian dokumen kita.
Line spacing merupakan fitur yang dimiliki oleh Microsoft Word untuk mengatur jarak/spasi antar baris teks. Jika dalam proses mengolah dokumen menemukan jarak antar teks agak rapat atau sedikit lebih renggang—tidak sesuai dengan keinginan—maka gunakan fitur ini untuk melakukan pengaturan, sehingga nampak rapi dan sesuai.
Pengaturan Line Spacing pada Ms Word 2010, bisa dilakukan dengan menggunakan ikon, juga bisa dengan dialog paragraph. Berikut cara dan langkah dalam pengaturan Line Spacing.
Pertama, menggunakan ikon Line Spacing
Ø Ketiklah beberapa paragraph yang dibutuhkan
Contoh
Microsoft Word adalah program pengolah kata atau disebut MS Word (Word Processing). Program ini digunakan untuk melakukan pengetikan, pengeditan, pemformatan, pencarian dan pencetakan tulisan yang kita ketik.
Ø Letakkan kursor atau blok paragraph yang akan diatur
Ø Klik tab Home, pada kelompok Paragraph klik ikon Line Spacing berikut
Langkah 1 mengatur jarak spasi
Ø Pada ikon line spacing tersebut klik anak panah kecil sebelah kanan ikon, maka akan ditampilkan isi dari ikon tersebut.
Sebagaimana gambar di bawah ini
langkah 2 mengatur jarak spasi
Ø Setelah di tampilkan pilih salah satu jarak spasi yang diinginkan.
Ø Kemudian klik pilihan itu, maka teks atau paragrap yang anda blok akan berubah sesuai perintah.

Kedua, menggunakan dialog Paragraph. Yaitu
1. Pilih paragraph yang akan di atur
2. Pada kelompok Paragraph klik tanda panah sebelah kanan,
lihat gambar
Langkah 3 mengatur jarak spasi
3. Setelah diklik muncullah dialog Paragraph sebagaimana berikut.
langkah 4 mengatur jarak spasi
4. Pada sub tab Spacing klik Line spacing, kemudian pilih spacing yang diinginkan.
langkah 5 mengatur jarak spasi
5. Setelah dipilih selanjutnya klik OK atau tekan enter pada keyboard.
6. Membuka dialog Paragraph bisa juga dengan klik Line Spacing Options yang ada pada ikon line spacing.

Ketiga, Menggunakan Tombol Kombinasi pada keyboard, yaitu
Ø Ctrl + angka 1 == Mengatur jarak spasi 1
Ø Ctrl + angka 5 == Mengatur jarak spasi 1,5
Ø Ctrl + Angka 2 == Mengatur jarak spasi 2

Mengatur Paragrap dengan Ikon Increase and Decrease Indent.
Pengaturan jarak pengetikan atau paragraf ada beberapa cara pengaturannya, salah satunya yaitu dengan menggunakan Increase dan Decrease indent. Pondok Microsoft Office, di dalam mengembangkan pengetahuan tentang pengoperasian program dan pengaturan dokumen terus melakukan pendalaman terhadap semua fasilitas yang telah disediakan oleh Microsoft Office serta bagaimana fungsi dan cara mengoperasikannya.
Salah satu dari sekian fasilitas yang telah disediakan Microsoft Office adalah pengaturan paragrap dengan menggunakan ikon tertentu. Ini dimaksudkan agar kita—para pengguna—tidak merasa kesulitan dan bisa menyelesaikan pekerjaan kita dengan cepat.
Fasilitas yang kami maksud adalah Increase and Decrease Indent Apa dan bagaimana fasilitas di atas? Berikut penjelasannya
Increase Indent
Adalah fasilitas yang berfungsi untuk menambah, meningkatkan atau menaikkan (meng-increase) level indentasi pada paragrap tertentu atau yang dipilih. Fasilitas ini sama dengan fungsi dari indentasi Left (lihat pada melakukan pengaturan indentasi).
Cara mengoperasikan Increase Indent
1. Letakkan kursor pada paragrap tertentu atau blok satu atau beberapa paragrap yang akan di atur
2. Klik tab menu Home 3. Pada kelompok Paragraph klik ikon Increase Indent
Lihat gambar berikut:
langkah 1 mengatur paragraf
4. Setelah meng-klik ikon increase indent, maka secara langsung paragrap yang sudah di pilih maka indentasinya akan naik atau bertambah.
Lihat contoh berikut.
langkah 2 mengatur paragraf
Keterangan: Jika anda mengklik 1 kali maka paragrap akan naik atau bertambah satu tab, klik 2 kali akan naik lagi dan seterusnya.

Decrease Indent
Adalah fasilitas yang berfungsi untuk mengurangi (men-Decrease) level indentasi pada paragrap tertentu atau yang dipilih. Maksudnya adalah dengan meng-klik ikon decrease indent maka posisi paragrap akan kembali seperti semula yaitu berada pada garis pinggir kiri atau rata kiri.
Cara mengoperasikan Decrease Indent
1. Letakkan kursor pada paragrap tertentu atau blok satu atau beberapa paragrap yang akan di atur
2. Klik tab menu Home
3. Pada kelompok Paragraph klik ikon Decrease Indent
Lihat gambar berikut:
langkah 3 mengatur paragraf
4. Setelah meng-klik ikon decrease indent, maka secara langsung paragrap yang sudah di pilih indentasinya akan turun atau berkurang.
Keterangan: Jika anda mengklik 1 kali maka paragrap akan turun atau berkurang satu tab, klik 2 kali akan turun lagi dan seterusnya.
Demikian pembahasan tentang pengaturan jarak spasi dan indentasi paragrap dengan ikon Increase dan Decrease Indent, semoga menjadi pengganti kursus dan tutorial anda. Selamat mencoba........

Membuat Surat Massal Dengan Fasilitas Mail Merge Di Microsoft Word 2010

Apakah Mail Merge itu? Bagaimana kita mengeoperasikan fasilitas ini?
Pondok Microsoft Office memahami Mail Merge adalah fasilitas yang terdapat di dalam Microsoft Word yang dipergunakan untuk membuat surat kepada beberapa penerima dengan isi surat yang sama (surat massal). Pada prakteknya fitur ini sering digunakan untuk membuat undangan yang mempunyai tujuan pengiriman dengan jumlah yang banyak bahkan sangat banyak.
Dalam menggunakan fasilitas Mail Merge ini dibutuhkan 2 (dua) file, file pertama sebagai induk (Main Document) dan file kedua merupakan sumber data yang biasa berisi data penerima surat atau undangan.
Untuk membuat surat massal dengan menggunakan Mail Merge, berikut langkah-langkahnya.
1. Siapkan surat atau dokumen utama (main document) terlebih dahulu.
Contoh;
contoh dokumen inti proses mail merge ms word
G1. Contoh dokumen inti
2. Klik tab Mailings, Klik tanda panah pada ikon Start Mail Merge yang terdapat pada kelompok Start Mail Merge.
3. Selanjutnya klik Step by Step Mail Merge Wizard.
langkah 3 pembuatan mail merge ms word

4. Akan tampil jendela Task Pane Mail Merge. Pilih dan klik Letters pada Select Document Type dan kemudian klik Next.
Lihat pada gambar di bawah ini
langkah 2 gambar task pane mail merge ms word

G3. Task Pane Star Mail Merge 
5. Pilih dan klik Use Current Document
6. Pilih Type a new list pada bagian Select recipients, kemudian klik tombol Create.
Lebih jelas lihat gambar berikut

G4. Create mail merge
7. Maka akan muncul kotak dialog New Address List,
seperti gambar berikut

G5. Dialog New address list
8. Jika kolom data yang ada di kotak dialog diatas sudah di anggap cukup, maka langsung saja masukkan data dengan mengklik tombol New Entry. Pada tampilan ini Word telah menyediakan field-field default, seperti Title, First name, last name, dan field lain. Jika field yang ditampilkan itu tidak sesuai kebutuhan, maka silahkan klik Customize Columns untuk memodifikasi nama field. Lihat gambar berikut

G6 Dialog Customize Address List 
9. Pada tampilan Customize Address List hapus semua field yang tidak sesuai dengan cara klik field tersebut kemudian klik Delete. Ulangi hingga semua field yang tida sesuai itu terhapus semua.
10.Setelah terhapus semua, masukkan nama field yang anda inginkan dengan klik Add. Pada kota Add field tulis nama field kemudian OK, ulangi hingga semua field yang diinginkan masuk semua.
11. Setelah selesai semua klik OK dan tampilan akan kembali ke New Adrress List. Masukkan data surat sesuai kebutuhan pada masing-masing kolom sebagaimana yang sudah di buat.
12.Untuk melakukan penambahan pada data-data yang ingin dimasukkan, tekan/klik New Entry atau tekan tombol TAB pada keyboard.
13.Jika semua data sudah dimasukkan semua, kemudian klik OK. Selanjutnya akan ditampilkan dialog Save Address List. Silahkan anda menyimpan data tersebut.
14.Proses pertama, pembuatan sumber data sudah selesai.
Selanjutnya proses kedua, yaitu memasukkan sumber data ke dalam data utama (main dokumen).
Berikut adalah langkah-langkahnya;
1. Buka dan siapkan data utama (main dokumen), letakkan kursor pada area dimana data akan ditempatkan.
2. Kemudian klik Insert Merge Field pada group Write & Insert Fields, pilih dan klik field yang akan dimasukkan terlebih dahulu.
3. Lanjutkan dengan meyisipkan field-field lainnya. (sebagaimana langkah bagian 2)
4. Tahap akhir jika semua nama field sudah masuk, maka klik Preview Result untuk melihat hasilnya.
5. Gunakan tombol navigasi yang ada di tab Mailings untuk melihat data yang lain
Pertanyaan selanjutnya dari sekian tahapan di atas adalah Bagaimana cara mencetaknya? Berikut langkah-langkah mencetak Mail Merge;
1. Pada tab Mailings, klik tanda panah pada ikon Finish & Merge di group Finish. Lihat gambar berikut
G7. Tampilan ikon finish & merge
2. Klik Print Documents. Selanjutnya pada kotak dialog Merge to Printer tentukan pilihan pencetakan yang diinginkan. Misalnya All (untuk mencetak semua data), Current Record (mencetak data yang sedang aktif), dan From....to.....(mencetak data sesuai halaman yang ditentukan)
3. Setelah semua diatur, kemudian klik OK.
Demikian tutorial singkat tentang pembuatan surat massal dengan menggunakan fasilitas Mail merge pada progrma aplikasi Microsoft Office Word.
Semoga manfaat............wait the next post

Memahami Perintah Dasar Program Microsoft Word 2007

Ada banyak perintah-perintah yang harus diketahui terlebih dahulu sebelum mengoperasikan program Microsoft Word, salah satu yang menurut kami penting untuk dipahami adalah memahami perintah-perintah dasar apa saja yang termasuk dalam operasi dasar atau hal-hal yang mendasar dalam menjalankan program ini.
Operasi dasar yang kami maksud di antaranya adalah, New, Open, Save, Print, Close dan Exit.
perintah-perintah tersebut sangat bermanfaat dalam membantu mengelola data atau dokumen yang dibuat pada program ms word,
pada postingan ini akan di bahas satu persatu dari operasi dasar tersebut
1. New
Fasilitas New di dalam Ms Word berfungsi untuk membuka atau membuat dokumen baru. kita bisa membuka dokumen baru/kosong tanpa harus menutup terlebih dahulu aplikasi dokumen yang sedang kita kerjakan. Jadi kita bisa membuka dan mengoperasikan lebih dari satu dokumen.
adapun langkah-langkah pengaturannya adalah sebagai berikut:
a. klik menu Office Button pada sebelah pojok kiri atas
b. pilih dan klik New
c. pada dialog New Document double klik pada Blank Document atau klik Create
lihat gambar berikut
Kotak Dialog New
2. Open
Fasilitas dalam Ms Word yang berguna untuk membuka atau menampilkan kembali data/dokumen yang sudah pernah kita simpan sebelumnya. dengan fasilitas ini kita bisa membuka atau memanggil dokumen yang akan kita kelola dan kita edit kembali.
langkah-langkah mengoperasikannya adalah
a. klik menu Office Button pada sebelah pojok kiri atas
b. Pilih dan Klik sub menu Open
c. Selanjutnya akan ditampilkan kotak dialog Open
d. Cari file atau dokumen yang diinginkan
e. Kemudian klik ganda atau klik perintah Open.
Lihat gambar berikut:
Kotak Dialog Open
3. Save
Fasilitas ini sangat penting karena berguna untuk menyimpan data atau dokumen yang sudah kita buat. Dengan melakukan save atau penyimpanan maka dokumen akan tersimpan dalam komputer atau harddisk dan kita bisa membuka dan memanggilnya kembali jika diperlukan.
Adapun langkah-langkahnya adalah
a. klik menu Office Button pada sebelah pojok kiri atas
b. Pilih dan klik sub menu Save
c. Pada tampilan dialog save tentukan
  Tempat penyimpanan dokumen
  Tulis Nama File/dokumen
  Pilih type penyimpanan pada save as type
d. Setelah ditentukan semua maka klik Save/enter
Lihat gambar berikut
Kotak Dialog Save
4. Print
Yaitu fasilitas yang berguna untuk mencetak dokumen yang sudah kita kerjakan atau kelola. Perintah dari fasilitas ini merupakan bagian akhir dalam bekerja menggunakan Microsoft Office Word. Melalui mesin printer, dokumen akan tercetak mulai halaman awal sampai halaman akhir.
Untuk mencetak dokumen menggunakan Microsoft Office Word 2007, langkah-langkahnya sebagai berikut.
a. Klik Office Button yang berada di sebelah kiri atas
b. Pilih dan klik Print
c. Selanjutnya akan tampil kotak dialog Print,
sebagai mana gambar berikut:
Kotak Dialog Print
d. Atur beberapa perintah yang di butuhkan
e. Kemuian klik Print atau OK.
5. Close
Adalah fasilitas dalam Ms. Word yang digunakan untuk menutup dokumen yang sedang kita kelola. Menggunakan fasilitas Close hanya ketika kita ingin menutup dokumennya saja dan kemudian kita ingin membuka kembali dokumen baru atau memanggil dokumen lama.
6. Exit
Fasilitas ini dimaksudkan untuk menutup atau keluar dari program aplikasi Microsoft Office Word yang sedang kita kelola. Dengan menutup exit maka baik dokumen maupun program semuanya akan tertutup.
Jadi yang perlu kita pahami antara Close dan Exit adalah jika kita meng-klik Close maka yang keluar hanya dokumennya saja sedang programnya masih aktif, tetapi jika kita meng-klik Exit maka dokumen sekaligus program yang digunakan sama-sama ikut tertutup.
Demikian pembahasan singkat tentang memahami operasi dasar menggunakan Microsoft Office Word sebelum melakukan perintah-perintah lain dalam program tersebut. Semoga bermanfaat...Untuk lebih rinci silahkan baca di postingan yang lain dan lebih rinci. Trims gan.